Monitoring Kegiatan KSM 2022 oleh Kanwil Kemenag Provinsi KalBar

HUMASMANSAMEMPAWAH Minggu, 14/08/2022. Seleksi Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2022 Tingkat Kabupaten/Kota resmi diselenggarakan pada Sabtu, 13/08/2022 kemarin. Dijadwalkan akan berlangsung selama 3 hari kedepan yakni dari tanggal 13 – 15 Agustus 2022 yang dilaksanakan di masing-masing madrasah. MAN 1 Mempawah yang menjadi tuan rumah ditunjuk oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mempawah. Pelaksanaan Seleksi KSM Tingkat Kabupaten/Kota di MAN 1 Mempawah dilaksanakan pada hari Sabtu kemarin di ruang Laboratorium Komputer, yang diikuti oleh dua Madrasah yakni MAN 1 Mempawah dan MAS Al Mukhlisin.
Pelaksanaan KSM 2022 selain dipantau oleh Komite KSM Nasional via zoom meeting, juga monitoring secara langsung oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat. Dalam hal ini dilakukan oleh Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat, Bapak H. Kamaludin, M.Pd.I yang didampingi oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kabupaten Mempawah Bapak Rudiansah, M.Pd.I dan Kepala MAN 1 Mempawah Bapak Muhammad Yusuf, M.Pd.I serta Wakil Kepala Madrasah bidang Kurikulum sekaligus Ketua Komite KSM tingkat satuan pendidikan Bapak Pariyanto, S.Pd.
Monitoring di MAN 1 Mempawah berlangsung pada sesi ke dua seleksi KSM tingkat Kabupaten/Kota di mapel Fisika Terintegrasi dan Kimia Terintegrasi, setelah melakukan monitoring juga di tempat pelaksana KSM 2022 di Pondok Pesantren Darussalam Sengkubang. FF293
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Penilaian Kinerja Kepala Madrasah MAN Mempawah Tahun 2025 Dorong Penguatan Mutu Kepemimpinan
- Sosialisasi Universitas Indonesia Dorong Siswa Kelas XII MAN Mempawah Menatap Masa Depan
- Prestasi Seni Budaya Menggema di Lapangan Upacara, MAN Mempawah Serahkan Sertifikat Pemenang Ajang E
- MAN Mempawah Gelar Rapat Awal Semester Genap, Mantapkan Kinerja dan Integritas Lembaga
Kembali ke Atas



