Kirim 6 orang Siswa(i) Terbaik, MAN 1 Mempawah Tembus PASKIBRA Kecamatan dan Kabupaten untuk HUT RI

HUMASMANSAMEMPAWAH Rabu, 17/08/2022, peringatan HUT Republik Indonesia ke-77 merupakan agenda rutin setiap tahun yang diselenggarakan oleh seluruh rakyat Indonesia. Hal yang menjadi pusat perhatian oleh seluruh kalangan masyarakat adalah kegiatan upacara Bendera peringatan HUT Republik Indonesia. Untuk tahun ini, MAN 1 Mempawah menjadi salah satu lembaga pendidikan kembali berhasil meloloskan siswa dan siswi pilihan sebagai PASKIBRA.
Siswa dan siswi yang berhasil lolos sebagai PASKIBRA tentunya telah melewati tahapan-tahapan seleksi yang cukup ketat. Pada tahun ini siswa dan siswi dari MAN 1 Mempawah berhasil lolos menjadi PASKIBRA hingga tingkat Kabupaten yang di wakili oleh ananda Riyan Saputra dari Kelas XII IPS 2. Selain PASKIBRA tingkat Kabupaten ada 4 orang siswa dan siswi MAN 1 Mempawah lainnya yang berhasil lolos menjadi PASKIBRA di tingkat Kecamatan yakni ananda Muhammad Mulya Saputra dari Kelas XII IPS 2, Rahmadanti dari Kelas XII IPS 2, Rizky Fahrul Rozi dari Kelas XII IPS 1, Fahmy dari Kelas XII IPS 1 dan Muhammad Khairul dari Kelas XII IPA.
Lima orang siswa dan siswi MAN 1 Mempawah yang terpilih sebagai PASKIBRA di tingkat Kecamatan bertugas di Kantor Kecamatan Mempawah Timur yang terletak di Jalan Pangsuma Desa Antibar, sedangkan satu orang PASKIBRA lainnya di tingkat Kabupaten bertugas di Kantor Bupati Kabupaten Mempawah yang terletak di Jalan Daeng Manambon Kelurahan Tengah. Semoga siswa dan siswi MAN 1 Mempawah yang berhasil lolos menjadi PASKIBRA di HUT RI ke 77 tahun ini menjadi contoh dan motivasi bagi siswa dan siswi di MAN 1 Mempawah untuk dapat berpartisipasi dalam bidang lainnya juga serta menjadi kebangga bagi Madrasah. FF293
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Penilaian Kinerja Kepala Madrasah MAN Mempawah Tahun 2025 Dorong Penguatan Mutu Kepemimpinan
- Sosialisasi Universitas Indonesia Dorong Siswa Kelas XII MAN Mempawah Menatap Masa Depan
- Prestasi Seni Budaya Menggema di Lapangan Upacara, MAN Mempawah Serahkan Sertifikat Pemenang Ajang E
- MAN Mempawah Gelar Rapat Awal Semester Genap, Mantapkan Kinerja dan Integritas Lembaga
Kembali ke Atas



